(14/11) Dalam rangka memperingati hari lahirnya Nabi Muhammad SAW, BDI (Badan Dakwah Islam) SMA Negeri 10 Malang menyelenggarakan acara Maulid Nabi dengan mengusung tema “Menolak Lupa Lahirnya Sang Penuntun” pada hari Kamis kemarin. Acara Maulid Nabi tersebut dimulai sekitar pukul 12.30 di lapangan basket SMA Negeri 10 Malang.

Acara tersebut dimulai dengan lantunan sholawat dari Tim Banjari SMA Negeri 10 Malang. Kemudian, acara berlanjut dengan sambutan-sambutan dan pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an.

Peringatan ini dimeriahkan dengan adanya final Lomba Tahfiz Al-Qur’an dan Lomba Cerdas Cermat. Selain itu, beberapa siswi maju sebagai finalis Mar’atus Sholihah yang diadakan hari itu. Meskipun hujan turun, acara tetap berjalan. Peringatan Maulid Nabi ditutup dengan pengumuman pemenang lomba, termasuk lomba Mind Map yang dilaksanakan pada hari Senin. (lrf/zul)

Peringatan Maulid Nabi di SMAN 10 Malang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *