(30/7) Salah seorang tenaga pendidik SMAN 10 Malang, atas nama Annisa Larasati, berhasil meraih prestasi sebagai peringkat kedua di Latsar (Pelatihan Dasar) CPNS Golongan III Angkatan 76 Tahun 2021. Kegiatan yang diikuti oleh Bu Annisa sendiri merupakan diklat CPNS sebelum menjadi PNS secara resmi. Di dalamnya, LATSAR CPNS ini terdiri dari beberapa tahapan atau sesi yang secara keseluruhan dilaksanakan selama setengah bulan, dan berisi beberapa penilaian.
Latsar ini dimulai dengan sesi sinkronisasi, yaitu pengarahan yang dilakukan oleh Coach. Kemudian, para peserta diwajibkan untuk memberikan ide gagasan yang diawali dengan menganalisis isu di sekolah bersama Mentor dan Coach. Setelah itu akan dilaksanakan perancangan jadwal. Setelah sesi perancangan jadwal, ada sesi seminar, dan kemudian barulah Bu Annisa mulai melakukan penelitian.
Penelitian ini disebut juga sebagai aktualisasi, yang bobot-nya lebih tinggi dibandingkan tugas-tugas penilaian lainnya. Judul Aktualisasi yang dipilih oleh Bu Annisa adalah “Peningkatan Kemampuan Berbicara dalam Bahasa Inggris Peserta Didik XI SMAN 10 melalui Proyek Digital Storytelling”. Alasan Bu Annisa memilih judul ini, adalah karena beliau termasuk dalam formasi guru, sehingga proyek aktualisasinya berupa penelitian tindakan kelas.
Sebagai objek penelitian yang beliau laksanakan selama kurang lebih satu bulan ini, Bu Annisa dibantu oleh 10 orang peserta didik kelas XI. Langkah pertama yang beliau lakukan adalah mempersiapkan materi berupa PPT, rubik, dan persiapan Zoom Meeting. Kemudian, setelah menganalisis data setelah dan sebelum 10 peserta didik terpilih melakukan pembinaan, Bu Annisa mengemukakan bahwa para peserta didik mengalami peningkatan.
“Rangkaian latsar ini membuat saya semakin yakin dan bersemangat untuk berkontribusi pada kemajuan pendidikan di Indonesia. Saya banyak belajar dari rekan-rekan satu kelompok yang merupakan guru-guru dari berbagai kota dan kabupaten di jawa timur baik dari motivasi mengajar maupun inovasi2 pembelajaran.” Ungkap Bu Annisa saat memberikan kesan selama pelaksanaan Latsar CPNS tersebut.
“Pesan saya untuk generasi mendatang, selalu berikan yang terbaik apapun profesimu kelak. Jika kamu sudah memberikan yg terbaik, apapun hasilnya kamu pasti akan merasa bersyukur dan puas dengan kinerjamu dan itulah sebenarnya makna dari keberhasilan itu sendiri. Teruslah memiliki mindset tumbuh agar tidak pernah putus asa dalam menghadapi tantangan zaman yang semakin tinggi.” tutup Bu Annisa. (ymg)